Website merupakan kumpulan halaman yang berada dalam suatu domain di internet, menyajikan berbagai informasi, dan ditempatkan di hosting atau server. Untuk mengaksesnya, Anda harus terhubung ke internet dan memulai dari halaman depan (home page). Lantas bagaimana cara kerja website itu?
Dalam mempelajari cara kerjanya, ada dua komponen yang perlu Anda pahami yakni hosting dan domain. Domain merupakan alamat yang digunakan untuk menemukan website yang Anda inginkan. Sedangkan hosting merupakan tempat untuk menyimpan data-data website. Lebih lanjut simak disini!
Kenali Cara Kerja Website
Di balik tampilan website yang sederhana, terdapat proses yang terjadi secara kompleks. Mulai dari pengiriman permintaan, hingga hasil pencarian ditampilkan di layar perangkat Anda. Telusuri lebih dalam, bagaimana cara kerja website pada ulasan berikut:
- Pengguna Menggunakan Alamat Web
Cara kerja website yang pertama adalah saat Anda ingin mengakses sebuah website. Hal tersebut dapat Anda lakukan dengan langsung mengetikkan domainnya ke dalam browser.
- Proses ke Server Web
Setelah Anda mengetikkan alamat URL, proses berikutnya adalah web browser mengirimkan permintaan dalam bentuk HTTP request. Proses pengiriman kepada web server ini melalui layer-layer IP/TCP.
Kemudian, web server memberikan web file yang Anda minta jika ada. Namun, web file ini tidak ditampilkan atau diberikan secara langsung.
- Web Server Memberikan Respon
Cara kerja berikutnya adalah web server memberikan respon melalui HTTP respon serta layer-layer IP/ITC kepada web browser. Setelah web browser menerima file web yang dimaksudkan, bari dikirim kepada Anda dalam bentuk display.
Kenali Cara Kerja Website Secara Umum
Secara umum, cara kerja website dimulai dengan penyimpanan informasi dalam dokumen yang berbentuk halaman-halaman web. Halaman tersebut ditempatkan di komputer server web yang berfungsi sebagai penyedia data.
Di sisi user atau pengguna, terdapat perangkat yang berperan sebagai komputer klien, yang di dalamnya terdapat program khusus, yaitu browser, untuk mengakses halaman-halaman web tersebut.
Browser inilah yang bertugas membaca dan menampilkan halaman web yang tersimpan di server, sehingga pengguna dapat melihat informasi yang ada di layar mereka.
Mengenal Dua Bagian Utama Aplikasi Web
Terdapat 2 bagian utama yakni sisi client dan server. Yang disebut sebagai sisi client yakni PC atau perangkat mobile yang tersambung dengan jaringan internet. Client ini dapat mengakses melalui google chrome, internet explorer, mozilla firefox, dan web browser sejenisnya.
Sedangkan sisi server yakni perangkat komputer yang dilengkapi dengan spesifikasi bagus. Fungsinya untuk menyimpan database dan aplikasi web server. Data ini yang nantinya diakses oleh client.
Itulah uraian terkait cara kerja dan istilah yang ada dalam website, yang bisa dipahami untuk mengembangkan website bisnis Anda. Sudah memiliki website namun bingung ingin mengembangkannya dengan cara apa?
Ingin Mengembangkan Web? Otoritech Bisa Anda Andalkan
Kami, Otoritech menawarkan layanan menarik untuk Anda yang ingin mengembangkan website. Tersedia layanan profesional dalam pembuatan website dengan komitmen penuh terhadap kualitas dan kepuasan pelanggan. Kami memastikan setiap tahap proses dirancang sesuai permintaan.
Otoritech berfokus pada menciptakan website yang tidak hanya menarik secara visual tetapi juga fungsional dan sesuai dengan tujuan bisnis Anda. Kami siap mendampingi setiap langkah pengembangan untuk memberikan hasil yang optimal dan memuaskan.
Tertarik untuk menggunakan layanan dari kami? Kunjungi halaman penawaran kami dan hubungi tim kami. Jangan tunggu lagi, saatnya mengembangkan website untuk bisnis Anda! Andalkan kami, Otoritech sebagai rekan bisnis pengembangan web Anda.